Lingkungan Pendidikan di seluruh Kabupaten Soppeng, untuk tingkat Sekolah Dasar/MI dan sederajat, secara serentak melaksanakan USBN selama 3 hari berturut-turut kedepan, dimulai dari hari Senin sampai Rabu. Mata pelajaran yang menjadi materi USBN meliputi: Matematika, IPA, dan Bahasa Indonesia.
USBN di SDN se-Kecamatan Citta, dibawah binaan tekhnis kepengawasan Wilayah Kecamatan Citta H.Ahmad Dande, S.Pd.,M.Si bersama Panitia Pelaksana UASBN Tingkat Kecamatan Citta memandu kegiatan penting ini dibawah komando Ketua Panpel Laenre, S.Pd. Para peserta yang mengikuti Ujian dihari pertama dengan mata pelajaran Bahasa Indoneaia mengerjakan soal-soal yang diberikan dengan lancar. Semua itu tak lepas dari bimbingan, dan arahan dari para Guru setempat.
UPTD SPF SDN.96 Citta merupakan SD Inti dibawah pimpinan Andi Hermanto, S.Pd. yang memfasilitasi semua kebutuhan dari peserta dari 8 Sekolah yang ada di Kec.Citta. Mulai dari penyediaan 9 Ruangan peserta sampai ruang kesekretariatan. UASBN tersebut melibatkan pengawas terdiri dari 18 Orang yang direkrut 2 orang guru masing-masing dari Sekolah yang ada di Kec.Citta
Maka dari itu, Guru dan orangtua diminta terus memberi dorongan agar anak-anak dapat mengikuti Ujian ini dengan baik. Menurutnya, seluruh peserta UN SD/MI sudah siap. Sebab, berbagai persiapan sudah dilakukan oleh setiap sekolah di Kec.Citta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih atas kunjungan anda